7 Rekomendasi Tempat Wisata di Madinah
17 November 2022 793x Haji, Religi, Sejarah, Tips Haji & Umrah, Travel, Umrah
Ibadah umroh biasanya dilakukan di dua kota di tanah suci, yaitu Mekkah dan Madinah. Madinah sendiri saat ini baru saja ditetapkan sebagai kota paling sehat di dunia oleh WHO. Kota ini bahkan menjadi destinasi traveler bagi umat muslim yang tengah menunaikan ibadah haji dan umroh. Anda pastinya sudah tidak asing dengan Masjid Nabawi dan Masjid Quba yang menjadi ikon Madinah. Nah, selain itu ada masih banyak lagi destinasi yang dapat dikunjungi. Ini dia 7 rekomendasi tempat wisata yang bisa anda kunjungi di Madinah.
-
Museum Hejaz Railway
Museum ini merupakan bekas stasiun kereta api ikonik yang dahulu pernah beroperasi untuk menghubungkan antara Damaskus dan Madinah. Di sini anda dapat menemukan berbagai artefak menarik yang diantaranya terdapat manuskrip langka hingga senjata perang kuno.
Hejaz Railway Museum ini dikenal memiliki arsitektur klasik yang dipengaruhi oleh kebudayaan Turki. Terlihat dari perpaduan gaya Timur Tengah dan Barat yang akan anda jumpai di setiap ruangannya.
Karena terdapat nilai kesejarahan di dalamnya, museum ini ditetapkan sebagai situs warisan dunia oleh UNESCO. Museum ini tentunya cocok untuk anda yang ingin mengetahui sejarah dari kebesaran transportasi di masa lampau.
-
Pemakaman Al-Baqi
Jika anda datang ke Madinah maka tidak lengkap rasanya bila tidak berziarah ke pemakaman Al-Baqi yang merupakan makam keluarga Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam serta makam para sahabat nabi. Pemakaman ini merupakan tempat sakral yang tidak pernah sepi dikunjungi oleh umat muslim dari seluruh penjuru dunia.
-
Madain Saleh
Madain Saleh atau yang kerap disebut Hegra ini adalah sebuah kota kuno yang masuk ke dalam Situs Warisan Dunia oleh UNESCO. Kota ini dulunya adalah kota kedua terbesar pada era arab kuno. Di kota ini tinggal Suku Nabath. Suku Nabath sendiri adalah sekelompok bangsa Arab kuno yang menetap di daerah sekitar Yordania hingga ke sebelah utara Damaskus.
Kaum sendiri merupakan cikal bakal dari kaum Nabi Shaleh, yaitu Tsamud. Kaum Tsamud ini disebutkan di Al-Qur’an nantinya akan diazab Allah dengan cara gempa dan puting beliung karena mendurhakai Tuhan serta menolak ajakan Nabi Shaleh untuk menyembah Allah.
Maka dari itu Madain Saleh ini sering disebut sebagai kota yang diazab Allah. Kota ini telah terbengkalai selama 2000 tahun akan tetapi saat ini telah dibuka kembali oleh pemerintah Arab Saudi.
-
Wadi Jinn
Nah kalau tempat yang satu ini pasti sudah sering didengar oleh para traveler. Benar Sekali! Wadi Jinn. Wadi Jinn sendiri adalah lembah misterius yang konon mengandung magnet. Banyak para wisatawan yang datang ke tempat ini untuk membuktikan kekuatan magnet di sana. Mereka biasanya akan berkunjung ke daerah ini dengan membawa mobil kemudian mematikan mesin mobil mereka. Kemudian mereka akan membiarkan mobil mereka bergerak sendiri.
Menurut ahli geologi, fenomena alam yang ada di Wadi Jinn ini adalah gravitasi terbalik yang memang sering muncul di daerah pegunungan berbatu. Akan tetapi tidak jarang juga orang-orang yang menyebut timbulnya fenomena ini disebabkan karena kekuatan dari jin.
-
Benteng Quba
Benteng Quba ini berada di dekat Masjid Quba. Benteng ini dibangun pada era Kekaisaran Ottoman dan diyakini digunakan sebagai garnisun militer pada masa kejayaannya. Pada saat ini para traveler hanya diizinkan untuk melihat benteng ini dari luar serta tidak diperbolehkan masuk ke dalamnya.
-
Wisata Air di Kota Yanbu
Anda ingin merasakan sensasi bermain air di Madinah? Tentu bisa! Anda hanya perlu mengunjungi Kota Yanbu yang akan memanjakan anda dengan pemandangan pantai serta laut. Di Kota Yanbu ini terdapat beberapa destinasi wisata seperti Sharm, Teluk Radhwa, serta Al Eaqah. Kegiatan yang dapat dilakukan oleh para wisatawan di Kota Ini adalah menyelam, memancing, hingga berenang.
Jika anda juga pecinta olahraga menyelam (diving), maka anda juga bisa datang ke Pantai Barracuda. Di pantai ini anda akan menyaksikan banyak kumpulan ikan barracuda, hiu, hingga ikan-ikan besar lainnya.
Nah, jika anda ingin melihat terumbu karang yang cantik-cantik maka anda bisa di Coral Gardens. Dan tidak jauh dari lokasi itu, terdapat juga Marine Life Museum yang akan memberikan edukasi seputar dunia bawah laut di Madinah.
-
Pasar Bengali
Untuk urusan oleh-oleh anda bisa berbelanja di Pasar Bengali. Di pasar ini anda bisa membeli oleh-oleh karena tempatnya yang juga dekat dengan Masjid Nabawi. Pasar Bengali menjual berbagai souvenir, aneka kurma, kacang-kacangan, sampai parfum.
Itulah tadi 7 destinasi wisata selain masjid yang ada di Madinah. Semoga bermanfaat!
Hubungi kami untuk mnedapatkan paket umroh dengan harga spesial!!!
Mungkin Anda tertarik membaca artikel berikut ini.
Ini Dia 5 Wisata Yang Bisa Dilakukan Sembari Ibadah Umrah
Pada saat berada di tanah suci semua orang tentunya ingin beribadah dengan khusyuk. Namun ketika prosesi ibadah telah selesai, berwisata di tanah suci juga merupakan pilihan yang tepat. Di tanah suci sendiri, anda bisa berkunjung ke tempat yang masih memiliki nilai sejarah dan nilai religi. Inilah 5 wisata diantaranya: Paket Umrah Murah Andalus Trave... selengkapnya
Investasi Properti dan Tanah di Makkah
Harga Aset di Arab Saudi Arab saudi memang menjadi negara tujuan untuk ibadah haji dan umrah dari seluruh penjuru dunia, kota Mekah menjadi kawasan dengan harga tanah dan properti paling mahal di Dunia. Bahkan dilansir dari website Suarasurabaya harga tanah di Mekkah mencapai Rp. 12 Juta per meter persegi. Namun saat ini harga rata-rata tanah... selengkapnya
Tak Ada Kuota Pendamping Lansia di Haji 2024, Ini Solusinya
Tak Ada Kuota Pendamping Lansia di Haji 2024, Ini Solusinya Jelang musim haji tahun depan, pemerintah memutuskan untuk tak ada kuota pendamping jamaah haji lanjut usia (lansia). Namun pemerintah menyatakan program bagi peserta haji akan disusun berdasarkan kebutuhannya. Kurangnya pendamping bagi lansia disebabkan oleh kebijakan yang mengutamakan sistem tungg... selengkapnya
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
081331333840 -
Whatsapp
6281230661206 -
LINE ID
reza_firdha -
Email
dreamholidays.co.id@gmail.com
Belum ada komentar