Berburu Kurma di Madinah
26 Agustus 2022 515x Haji, Religi, Tips Haji & Umrah, Umrah
Sumber: Photo by Masjid Pogung Dalangan on Unsplash
Pergi ke tanah suci ketika beribadah haji atau umrah. Berburu kurma di Madinah adalah hal wajib yang harus dilakukan. Kurma adalah salah satu buah tangan yang menjadi pilihan untuk dibawa pulang ke tanah air. Salah satu kurma dari Madinah yang sering dicari oleh jamaah haji adalah Kurma Madinah. Kurma ini merupakan kurma yang lebih besar, manis dengan daging buah kering dan kenyal.
Kota Madinah al Munawarah
Kota Madinah al Munawarah memang dikenal sebagai produsen kurma nomor satu di Arab Saudi. Komoditas ini merupakan salah satu yang banyak diincar oleh para jamaah dari seluruh dunia hingga membuatnya sangat ramai diperdagangkan. Untuk memperoleh kurma, tempat yang paling banyak dikunjungi jamaah pada setiap musim haji adalah Pasar Kurma (Madinah Dantes Market). Terletak di pusat kota, sekitar 600 meter arah selatan dari Masjid Nabawi, tepatnya di kawasan Qurban. Lebih mudahnya, untuk pergi ke Pasar Kurma, berjalanlah ke arah Kubah Hijau Masjid Nabawi dari arah Baqi.
Paket Umrah Murah Andalus Travel Batu Malang, Konsultasi dan pendaftaran kunjungi Andalus Travel Batu Malang.
Diarea Kubah Hijau dan membelakangi Baqi, terdapat pasar kurma yang cukup besar dan mencolok di sisi kanan. Pasar ini dibuka mulai pukul 08.00 hingga 22.00 waktu setempat. Di pasar ini hampir sekitar 26 jenis kurma yang diperjual belikan. berbagai jenis variasi olahan dari kurma juga diperjual belikan misalnya biskuit isi selai kurma, coklat isi kurma,dan kurma isi kacang. Pra jamaah haji bisa memanfaatkan kemampuan menawar dan kejelian.
Isyarat Unik di Pasar Buah Tangan
Hal unik yang ada di pasar buah tangan, kita sebagai pembeli diperbolehkan untuk mencicipi semua jenis kurma dan makanan olahan dari kurma secara gratis. Namun untuk beberapa penjual tidak semua memperbolehkan untuk mencoba kurma jenis ajwa dan ambhar. Biasanya penjual akan mengatakan `haram` untuk dua jenis kurma tersebut kecuali kita memang ingin benar-benar membelinya atau kita minta ijin dulu ke sipenjual dengan menggunakan bahasa isyarat “Halal” sambil memegang buah kurma, jika dibilangnya halal maka tentunya untuk mencicipi sudah diperbolehkan.kalau katanya haram maka jangan dicicipi. Yang dimaksud `haram` adalah kita tak boleh mencobanya.
Mungkin Anda tertarik membaca artikel berikut ini.

Panduan Lengkap Paket Tour Korea Musim Panas
Musim panas di Korea yang berlangsung dari Juni hingga Agustus, adalah waktu yang sempurna untuk menikmati liburan penuh petualangan. Banyak wisatawan Indonesia yang tertarik memanfaatkan momen ini untuk menjelajahi keindahan alam, budaya, dan aktivitas unik yang hanya bisa ditemukan di Korea. Jika Anda sedang merencanakan liburan musim panas, memilih paket ... selengkapnya

7 Rekomendasi Tempat Wisata di Madinah
Ibadah umroh biasanya dilakukan di dua kota di tanah suci, yaitu Mekkah dan Madinah. Madinah sendiri saat ini baru saja ditetapkan sebagai kota paling sehat di dunia oleh WHO. Kota ini bahkan menjadi destinasi traveler bagi umat muslim yang tengah menunaikan ibadah haji dan umroh. Anda pastinya sudah tidak asing dengan Masjid Nabawi dan Masjid... selengkapnya

4 Destinasi Liburan Musim Dingin di Eropa
4 Destinasi Terbaik Liburan Musim Dingin di Eropa Bagi orang Indonesia, pengalaman merasakan salju adalah sesuatu yang unik dan mengesankan, mengingat Indonesia adalah negara tropis yang tidak pernah mengalami musim dingin. Liburan musim dingin di Eropa menawarkan kesempatan sempurna untuk menikmati salju, dengan berbagai destinasi yang menyediakan pemanda... selengkapnya
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
082264106884 -
Whatsapp
6282264106884 -
LINE ID
reza_firdha -
Email
dreamholidays.co.id@gmail.com
Belum ada komentar