Hotline 082264106884
Informasi lebih lanjut?

Danau Kawaguchiko

24 Juli 2019 1.002x Jepang, Photography, Travel

Home » Jepang » Danau Kawaguchiko

Danau Kawaguchiko

Danau Kawaguchiko (河口湖) adalah salah satu dari lima danau di sekitar Gunung Fuji yang paling mudah diakses dengan koneksi kereta dan bus langsung ke Tokyo. Danau ini merupakan tempat yang paling ramai dikunjungi oleh para wisatawan, karena menyajikan pemandangan Gunung Fuji yang terbalik (Sakasa-Fuji). Gunung Fuji yang dipantulkan oleh permukaan danau pada saat cerah dan air tenang menciptakan pemandangan yang sangat indah.

Kegiatan Menarik di Danau Kawaguchiko

Melihat Hanami dari Kawaguchiko Music Forest

Kawaguchiko Music Forest

Kawaguchiko Music Forest

Pengunjung dapat keindahan bunga sakura di hutan pinggir Danau Kawaguchiko. Hutan tersebut bernama Kawaguchiko Music Forest (Hutan Musik Kawaguchiko). Hutan ini buka setiap hari mulai jam 09.30 – 17.30 dengan biaya masuk 1500 yen.

Menyaksikan Momiji dari Kuyo Tunnel

Koyo Tunnel

Koyo Tunnel

Pada saat musim gugur pengunjung dapat menikmati keindahan momiji yaitu kala daun-daun berubah warna dan berjatuhan. Salah satu spot yang bagus untuk menyaksikan momiji di Kawaguchiko adalah Koyo Tunnel atau biasa disebut terowongan momiji. Momiji di Danau Kawaguchiko berlagsung pada tanggal 1 November sampai 24 November setiap tahun.

Menonton Festival Kembang Api Danau Kawaguchiko

Festival Kembang Api

Festival Kembang Api

Setiap akhir minggu pada musim dingin, pengunjung dapat menyaksikan pertunjukan kembang api di Oike Park yang berada di dekat Danau Kawaguchiko. Kembang api akan akan tampak lebih bercahaya di udara dingin yang bersih dan kering. Tidak lupa pantulan kembang api di danau sangat indah dan tidak terlupakan. Jangan lupa memakai pakaian tebal, karena musim dingin di danau ini sangatlah dingin.

Berkeliling Danau Kawaguchiko

Danau Kawaguchikoa

Danau Kawaguchiko

Pengunjung juga dapat berjalan kaki berkeliling Danau Kawaguchiko sambil menikmati keindahan alam dan panorama Gunung Fuji. Selain itu pengunjung juga dapat menyewa Kapal Feri untuk menyusuri Danau Kawaguchiko. Dengan kapal wisata En Soleil pengunjung dapat melihat pemandangan Gunung Fuji dari tengah-tengah danau ini. Tiket untuk menaiki kapal ini tergolong murah yaitu 930 yen untuk orang dewasa dan 470 yen untuk anak-anak. Harga tersebut sangat worth dengan pemandangan yang didapat. Agar bisa menaiki kapal ini pengujung bisa berjalan menuju ke arah pelabuhan di 4034 Funatsu. Kapal ini akan berangkat setiap 30 menit sekali dengan durasi 20 menit setiap perjalanannya.

Memancing di Danau Kawaguchiko

A man fishes in Lake Kawaguchiko at the base of Mt Fuji, Japan

Pengunjung juga dapat memancing di danau ini, dengan membayar sekitar 1000 yen. Dengan tiket itu pengunjung m=juga mendapat pinjaman kail dan pancingan.

Menaiki Kereta Ropeway Kachikachi-Yama

Kereta Ropeway Kachikachi-Yama

Kereta Ropeway Kachikachi-Yama

Ingin melihat pemandangan Gunung Fuji dan Danau Kawaguchiko dari ketinggian? pengunjung dapat menaiki kereta Ropeway Kachikachi-Yama. Kereta gantung ini berada di ketinggian 1075 meter, sehingga pengunjung dapat melihat kemegahan panorama Gunung Fuji dan Danau Kawaguchiko. Kereta ini buka setiap hari dari pukul 09.00 – 17.20 (ada sedikit penyesuaian waktu berdasarkan musim). Tiket untuk menaiki kereta ini adalah 800 yen untuk pulang pergi dan 450 yen untuk sekali perjalanan.

Tertarik untuk mengunjungi Danau Kawaguchiko? Silahkan menghubungi kami DreamHolidays.co.id, kami menyediakan berbagai tour ke luar negeri termasuk Jepang dengan harga yang kompetitif

Tour Provider : indonesiaholiday.co.id – indonesiaholiday.id – wisata-batumalang.com – dreamholidays.co.id – batumalangtransco.com – Tourtoindonesia.com

Belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Komentar Anda*Nama Anda* Email Anda* Website Anda

Mungkin Anda tertarik membaca artikel berikut ini.

Pohon Sahabi

Mengenal Pohon Sahabi, Sahabat Rasulullah Yang Masih Hidup Sampai Sekarang

10 Oktober 2022 351x Religi

Diantara sekian banyak sahabat Rasul, ada yang masih hidup hingga saat ini. Ialah Pohon Sahabi. Pohon sahabi ini adalah pohon yang telah berusia 14 abad atau setara dengan 1400 Tahun. Pohon ini dipercaya sudah ada sejak zaman Rasulullah SAW masih muda. Meskipun begitu pohon tersebut masih hidup hingga detik ini. Pohon ini terletak di Padang... selengkapnya

Penyakit

5 Penyakit yang Harus Diwaspadai Jamaah Haji dan Umrah

30 November 2022 474x Haji, Religi, Umrah

Jamaah haji dan umroh yang akan berkunjung ke tanah suci harus menjaga kesehatannya. Pasalnya, di Kota Makkah dan Madinah biasanya terjadi cuaca ekstrim. Pusat Meteorologi Nasional (NCM) Arab Saudi memperkirakan suhu rata-rata di sana bisa mencapai 42-45 derajat Celcius pada siang hari. Selain suhu, ada berbagai penyakit yang harus diwaspadai jamaah haji mau... selengkapnya

hie shrine

Hie Shrine

25 Juli 2019 745x Creative, Ecommerce, Jepang, Photography, Travel

Hie Shrine Hie Shrine (日枝神社 Hie Jinja) ini dibangun pada tahun 830 atau hampir 1200 tahun yang lalu. Tetapi pada tahun 1607, Tokugawa Leyasu (penguasa pada tahun tersebut) memindahkan kuil ini ke sisi timur Istana Kaisar Tokyo. Hie Shrine ini dibangun sebagai tempat ibadah agam Shinto sekaligus tempat tinggal roh leluhur pelindung keluarga Tokugawa... selengkapnya

Our Office

Dreamholidays.co.id
Jl.Dewi Sartika No.3 Kota Batu, Jawa Timur, Indonesia
E-mail : dreamholidays.co.id@gmail.com

Live Chat
Online Senin-Minggu (08:00 – 22:00) WIB

PT. Kangmas Global Travelindo

Dreamholidays.co.id merupakan salah satu brand dari biro perjalanan wisata yaitu PT. Kangmas Global Travelindo.

Nomor Induk Berusaha : 9120203100972

Hubungi Kami :

Hot Line :

Admin 1 : 081230661206

Admin 2 : 081331333840

email : dreamholidays.co.id@gmail.com

Kontak Kami

Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.