Hotline 081331333840
Informasi lebih lanjut?
Home » Thailand » Surga Wisata Belanja, Wajib Dikunjungi Saat di Thailand

Surga wisata belanja di thailandThailand merupakan salah satu negara di Asia yang cocok untuk dijadikan sebagai salah satu destinasi liburan ke luar negeri. Negara ini bisa menjadi tempat berlibur yang murah dan ramah dikantong karena nilai rupiah jauh lebih tinggi dibandingkan dengan mata uang Thailand atau Baht.

Wisata Belanja, Thailand

Thailand tidak hanya memanjakan wisatawan dengan wisata alam dan budayanya saja, tetapi juga memanjakan wisatawan dengan surga belanja yang luar biasa. Apalagi, wisatawan asal Indonesia sudah bisa membayar dengan Rupiah melalui QRIS. Belanja di Thailand jadi lebih mudah dan cepat tanpa harus menukar mata uang. Ada 3 tempat belanja yang wajib dikunjungi saat di Thailand, yaitu:

1. MBK Shopping Center

MBK Shopping Center merupakan salah satu pusat perbelanjaan tertua di Thailand. Terletak di pusat kota dan terdiri dari 8 lantai. MBK Shopping Center menjadi surga belanja terbaik bagi penduduk lokal dan wisatawan. Para wisatawan yang hadir disini bisa berkeliling menikmati lebih dari 2.000 toko yang menjual barang elektronik, sampai dengan perabotan rumah. 

Jika lelah untuk berkeliling dan butuh hiburan, para wisatawan bisa mendatangi lantai 8. Di lantai ini berisikan 3D trick art museum, berbagai macam permainan komputer, karaoke, dan restoran berbintang. Kegiatan ini bisa dinikmati dengan orang-orang tersayang. 

MBK Shopping Center terletak di 444 Phayathai RD, WangMai, Distrik Pathum Wan, Bangkok, 10330, Thailand dan buka dari jam 10 pagi sampai jam 9 malam. Untuk menuju kesini, para wisatawan dapat menggunakan transportasi seperti Bangkok SkyTrain (BTS), taksi, atau tuktuk. 

2. Chatuchak Weekend Market

Chatuchak Weekend Market merupakan pasar yang hanya buka pada akhir pekan dan menjadi pasar akhir pekan terbesar di dunia. Memiliki luas 35 hektar, Chatuchak Weekend Market memiliki lebih dari 15.000 kios yang terdiri dari penjual makanan, fashion, barang antik, barang hasil kesenian, dan lain sebagainya. 

Chatuchak Weekend Market terletak di Kamphaeng Phet 2 Rd, Chatuchak, Bangkok 10900, Thailand, dan buka setiap hari sabtu dan Minggu mulai dari jam 9 pagi hingga jam 6 sore. Selain itu, bagi yang suka berbelanja dengan sistem tawar menawar, maka Chatuchak Weekend Market adalah tempat yang wajib dikunjungi saat mendatangi Thailand.  

3. Khao San Road

Khao San Road merupakan jalan backpacker dan dunia gemerlap malam di Thailand. Hal ini karena Khao San Road adalah jalan yang menjadi tempat berkumpulnya semua orang dari seluruh dunia. Terdiri dari toko, bar, dan restoran, tempat ini selalu ramai didatangi pengunjung saat malam hari. 

Khao San Road adalah tempat untuk kamu yang ingin mencicipi berbagai makanan enak dan unik khas Thailand. Selain itu, bagi yang senang berbelanja dengan suasana kaki lima, Khao San Road harus menjadi pilihan utama yang tidak boleh terlewatkan. Untuk menuju ke Khao San Road, para wisatawan bisa menggunakan taksi, bus, atau Bangkok SkyTrain (BTS). 

Anda bosan berlibur di sekitar Indonesia dengan menggunakan paket tour indonesia seperti mengambil paket tour malang maupun staycation dengan membooking villa di batu malang. Kali Dreamholidays.co.id akan memberikan ulasan liburan ke Thailand dengan destinasi wisata unggulan. Yuk segera berlibur ke Thailand untuk merasakan langsung bagaimana berbelanja di Thailand bersama dengan Dream Holidays. Kami memiliki berbagai program liburan ke Thailand yang bisa anda pilih sebagai pelengkap liburan anda bersama dengan keluarga. Hubungi kami segera untuk mendapat info selengkapnya.

 

Belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Komentar Anda*Nama Anda* Email Anda* Website Anda

Mungkin Anda tertarik membaca artikel berikut ini.

Nikmatnya Ma’moul dan Segudang Manfaat Kacang Arab

15 September 2022 315x Haji, Religi, Umrah

  Pergi ke tanah suci ketika beribadah haji atau umrah. Atau sekedar berlibur ke Arab Saudi, kurang lengkap jika tidak mencoba makanan khas disana. Ma’moul dan Kacang Arab merupakan dua dari sekian banyak jenis makanan yang harus anda coba. Selain nikmat dan lezat kedua makanan tersebut juga memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Apa saja... selengkapnya

Pesan Imam Malik Kepada Yang Tidak Bisa Berangkat Haji

Pesan Imam Malik Kepada Yang Tidak Bisa Berangkat Haji

23 Agustus 2022 265x Haji, Religi, Tips Haji & Umrah

Photo by Abdullah Ghatasheh: https://www.pexels.com/photo/photo-of-person-kneeling-in-front-of-a-book-2608353/ Imam Malik salah satu ulama besar menyampaikan nasihat baik kepada umat islam yang  tidak bisa naik haji tidak perlu berkecil hati dan bersedih. Banyak amalan yang bisa dilakukan dengan pahala yang ternyata setara dengan orang yang beribadah haji. ... selengkapnya

Ayam Albaik

Menikmati Lezatnya Ayam Albaik saat Umroh

24 November 2022 382x Haji, Kuliner, Religi, Tips Haji & Umrah, Travel, Umrah

Arab Saudi ternyata memiliki salah satu jenis kuliner yang menarik. Kurma serta daging unta memang sudah tidak asing, tapi Arab Saudi memiliki fried chicken yang tidak kalah lezat dari brand-brand ayam yang terkenal. Ayam goreng tersebut telah dikenal  luas di kalangan masyarakat Arab Saudi. Ayam tersebut bernama Ayam Albaik.   Selalu Ramai Pengunjung ... selengkapnya

Our Office

Dreamholidays.co.id
Jl.Dewi Sartika No.3 Kota Batu, Jawa Timur, Indonesia
E-mail : dreamholidays.co.id@gmail.com

Live Chat
Online Senin-Minggu (08:00 – 22:00) WIB

PT. Kangmas Global Travelindo

Dreamholidays.co.id merupakan salah satu brand dari biro perjalanan wisata yaitu PT. Kangmas Global Travelindo.

Nomor Induk Berusaha : 9120203100972

Hubungi Kami :

Hot Line :

Admin 1 : 081230661206

Admin 2 : 081331333840

email : dreamholidays.co.id@gmail.com

Kontak Kami

Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.